Kamis, 05 Desember 2019

Cukup Mudah Menghitung Lama Waktu Transfer Data


Upload atau Transfer Data adalah proses mengirim data (umumnya berbentuk file/ berkas) dari komputer pribadi ke suatu sistem seperti server web, server FTP(File Transfer Protocol) atau sistem serupa lainnya yang kemudian akan dipublikasikan di internet baik secara pribadi atau umum (dapat dinikmati oleh semua pengguna internet). Contoh aplikasi yang digunakan untuk mengunggah adalah FileZilla, Winscp, dan lain sebagainya.

Pertanyaannya Bagaimana cara menghitung waktu yang dibutuhkan dalam melakukan upload/ transfer data ? Untuk menghitung waktu yang dibutuhkan untuk download suatu file sebenarnya sangat sederhana dan cukup mudah. Dalam hal ini, yang perlu Anda ketahui adalah ukuran file yang akan Anda download dan kecepatan internet yang ANda miliki.

Misal ukuran file yang akan Anda upload adalah 100MB (megabyte), sedangkan kecepatan internet ANda adalah5 5Mbps (megabit per second). Maka untuk mengitung waktu yang Anda butuhkan untuk mentransfer file yang ukurannya adalah 100MB adalah:


  • Langkah pertama adalah mengkonversi ukuran File yang akan di upload yaitu mengkonversi megabyte (MB) menjadi byte kilobyte (KB)
70MB = 1024KB (kilobyte) x 100= 102400KB


  • Kemudian mengkonversi kecepatan internet yaitu Mbps (megabit per second) menjadi KBps (kilobyte per second)
5Mbps = 5 x 1000kbps = 5000Kbps (kilobit per second)
5000Kbps = 5000/8 = 625KBps (kilobyte per second)


  • Selanjutnya  setelah konversi ukuran file download dan konversi kecepatan download sudah selesai, langkah selanjutnya adalah menghitung waktu yang dibutuhkan untuk download. Rumus menghitung lama waktu download adalah besar ukuran file dibagi dengan kecepatan download.
102400KB/625KBps = 163.84 second (detik)
164 detik = 164/60 = 2.73 menit.

Jadi untuk mendownload suatu file dengan ukuran 100MB dengan kecepatan internet 5Mbps dibutuhkan waktu 2.73 menit (dengan catatan kecepatan download konstan/tetap).

Beberapa hal yang harus Anda ketahui sebelum menghitung lama waktu transfer/ upload data adalah sebagai berikut:
1 Byte = 8 Bit
1 KB (kilobyte) = 1024 Byte 
1 MB (megabyte) = 1024 KB (kilobyte)
1 GB (gigabyte) = 1024 MB (megabyte)
1 TB (terabyte) = 1024 GB (gigabyte)

Selain menghitung lamanya waktu upload yang dibutuhkan, Anda bisa mempelajari cara menghitung kuota data internet dan juga cara menghitung KB, MB, dan GB.

Demikian langkah-langkah cara mudah menghitung lama waktu mentransfer data dari komputer, laptop atau perngkat mobile. Semoga membantu dan bermanfaat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cara Mudah Setting P2P di Radio Ubiquity

Dalam jaringan, Point-to-Point Protocol (PPP) adalah data link protokol yang umum digunakan dalam membangun hubungan langsung antara ...